Kamis, 26 Februari 2009

Kejuaraan Pensi XII IPA 2 SMAN 3 Singkawang Th.2008/2009

Salam Sukses,
Riuh gemuruh bergema di angkasa suara tepuk tangan siswa/siswi SMA Negeri 3 Singkawang pada saat Kepala SMAN 3 berkata,” Dengan mengucapkan Bismillahirrohmanirrohim, Pagelaran dan Pentas Seni SMAN 3 Singkawang Th. 2008/2009 secara resmi dibuka.”. Inilah gawai besar SMAN 3 Singkawang untuk yang ketiga kalinya bagi siswa kelas XII terutama XII IPA2 yang setiap tahun diadakan dan sebentar lagi akan berjuang dalam ujian Nasional bulan April nanti. Inilah kenangan terakhir yang takkan pernah terlupakan bagi siswa kelas XII ini.


Tampak oleh kita guru-guru yang sedang duduk dan dibelakangnya para siswa yang tidak sabar menanti pembukaan Pensi. Pensi ini dilaksanakan selama 2 hari pad tanggal 21-22 Januari 2009 dan diikuti oleh seluruh siswa SMAN 3 Skw sebanyak 13 kelas diantaranya kelas X, XI dan XII.Lomba yang diadakan yaitu lomba Band, Tari Daerah Kreasi, Peragaan Busana dan Pameran Kelas. Kels XII IPA 2 juga ikut berpartisipasi aktif dengan berbagai kreasinya yang spektakuler.


Inilah foto Pameran hasil kreasi anak-anak kelas XII IPA2. Lihat tu..! seorang guru sedang berusaha keras untuk mengeblok bola Basket ke dalam ringnya. Pameran ini mengangkat tema “Express Your Free Style Without Narcotics”.








Inilah kreasi band anak-anak XII IPA 2. Mereka menampilkan 2 buah lagu yaitu lagu bahasa Inggris ciptaan XII IPA 2 sendiri dan lagu pilihan Sang Penakluk api miliknya Changcuters.












Inilah penari-penari XII IPA2 yang sedang berfoto-foto bersama pemain-pemain musiknya sebelum mereka tampil dengan pakaian kreasi dayak. Tu cakep-cakep N cantik-cantikkhan penarinya..!








Ini adalah penampilan peragaan busana kreasi XII IPA2 dengan tema busana pesta. Tu cowok N' ceweknya ganteng2 N' cuantik2 khan.....









Nah ni kru-kru anak XII IPA2 yang lagi foto bareng. Wah... ternyata cukup banyak personel XII IPA2 yang telah ikut aktif menyukseskan acara ini hingga selesai. Jumlah personel saat ini berjumlah 32 siswa.







Nah inilah saat-saat terakhir yang sangat menggembirakan bagi kelas XII IPA2 karena telah berhasil merebut juara 1 lomba tari kreasi daerah dan peragaan busana serta juara 3 lomba Band beserta sertifikatnya. Disamping itu, terdapat 2 piala pensi yang telah direbut juga sewaktu kelas XI, tu pialanya yang bertulisan dengan kertas pink.

Demikian rangkaian kegiatan Pensi XII IPA2. Kami tidak bermaksud sombong atau sejenisnya malah justru kami ingin memotivasi anak2 SMANTI khususnya dan para pembaca blog ini umumnya agar dapat meningkatkan kreativitas dibidang seni. Sekian. THanks ya Pak Dedy...! selaku guru seni SMANTI.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KATA MUTIARA

New Page 1

"Seseorang dikatakan tampan/cantik bukan karena baju yang dipakai tapi karena sopan santun dan baik ilmunya" "Mengakui kekurangan diri tangga mencapai cita-cita,berusaha mengisi kekurangan adalah keberanian" "Api menguji kemurnian emas,sengsara menguji kemurnian manusia" "Penderitaan hidup mengajarkan kita untuk menghargai keindahan hidup" "Sebaik sahabat setia adalah yang ada dikala menangis" "1000 teman masih terlalu sedikit,1 musuh terlalu banyak"